JAKARTA-RADAR BOGOR, Penyebaran virus korona Covid-19 juga turut menggerogoti roda perekonomian tanah air hingga membuat perusahaan tak mampu beroperasi.
Maka, banyak perusahaan yang gulung tikar sehingga membuat pengusaha terpaksa melakukan Penutusan Hubungan Kerja (PHK) kepada para karyawannya.
Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menyebut, gelombang PHK tidak hanya terjadi di Indonesia. Hal serupa juga terjadi di hampir seluruh negara di dunia, termasuk Amerika Serikat (AS).
“(PHK) Enggak di negara kita aja. Negara Amerika Serikat aja 10 juta PHK dalam sehari,” ujarnya dalam video conference, Selasa (14/4/2020).
Luhut memaparkan, Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perppu) yang telah disahkan oleh Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) turut mengkaji soal pengurangan angka pengangguran di tanah air.
“Pemerintah kita mencoba menangani itu dan kita berikan Perppu yang jalan apa aja private sector untuk membantu perusahaan agar enggak layoff,” jelasnya.
Luhut menambahkan, kerja sama yang dilakukan lintas kementerian dan lembaga seperti Bank Indonesia dan Kementerian Keuangan dalam menangani PHK yang terjadi di Indonesia sudah cukup baik.
“Karena saat ini belum pernah dalam sejarah umat manusia PHK besar-besaran semua bahu-membahu mengatasi masalah ini,” pungkasnya. (jpg)