Jembatan Emas Gandeng Paxel untuk Pembiayaan Memulai Usaha dan UMKM

0
54
Fintech Jembatan Emas kerja sama dengan Paxel untuk pembiayaan UMKM dan karyawan. (istimewa)
Fintech Jembatan Emas kerja sama dengan Paxel untuk pembiayaan UMKM dan karyawan. (istimewa)
Fintech Jembatan Emas kerja sama dengan Paxel untuk pembiayaan UMKM dan karyawan. (istimewa)
Fintech Jembatan Emas kerja sama dengan Paxel untuk pembiayaan UMKM dan karyawan. (istimewa)

JAKARTA-RADAR BOGOR, Perusahaan financial technology (fintech) peer to peer (P2P) lending, Jembatan Emas menggandeng perusahaan logistik berbasis aplikasi dalam menyalurkan pembiayaan kepada pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM). Jembatan Emas memberikan bantuan pembiayaan berupa modal usaha kepada para kurir Paxel, yang dikenal dengan sebutan Hero dan karyawan Paxel yang mau memulai usaha.

Direktur Paxel, Bryant Christanto menjelaskan, Jembatan Emas juga siap membiayai pelaku UMKM pengguna jasa Paxel yang saat ini sudah mencapai lebih dari 600 ribu. “Kolaborasi ini merupakan salah satu tujuan Jembatan Emas, yakni mendorong pertumbuhan UMKM di Indonesia dan meningkatkan inklusi keuangan di Indonesia,” ujarnya melalui keterangan tertulis diterima JawaPos.com, Senin (24/2).

Kolaborasi business-to business (B2B) ini diharapkan mampu memberikan kemudahan terutama bagi kurir Paxel dan mitra UMKM pelanggan Paxel dalam mengajukan pinjaman dan memulai atau mengembangkan usaha mereka. Bryant menuturkan, prosesnya mudah dan tidak memerlukan data keuangan yang rumit.

“Selain proses simpel, Jembatan Emas memberikan promosi harga. Jembatan Emas berharap, pembiayaan ini benar-benar menjadi jawaban bagi calon-calon pelaku usaha UMKM di Indonesia,” tuturnya.(jwp)