BOGOR-RADAR BOGOR, BPJAMSOSTEK Bogor Kota telah menyerahkan klaim Jaminan Hari Tua (JHT) kepada peserta BPJS secara langsung di rumah pekerja.
Penerima manfaat BPJS Ketenagakerjaan, Imas M yang dalam kondisi sakit dan sudah tidak bisa melakukan aktivitas apapun menerima tabungan JHT BPJAMSOSTEK selama bekerja di Nittoh Presisi Industri.
Penyerahan klaim itu disaksikan oleh pihak keluarga serta perwakilan dari BPJAMSOSTEK Bogor Kota, Senin (7/9/2020).
“Atas nama kemanusiaan kami mengantar langsung tabungan beliau ke rumah karena kondisinya tidak memungkinkan untuk datang langsung ke kantor kami” ujar Aan Wijayanti, Kepala Bidang Pelayanan BPJAMSOSTEK Bogor Kota.
Menurut Aan, pihak keluarga semula mengajukan klaim JHT Imas di kantor BPJAMSOSTEK Bogor Kota jalan Pemuda No 28.
Namun karena pengajuan tidak bisa diwakilkan maka BPJAMSOSTEK Bogor Kota berinisiatif untuk mengantar langsung ke rumah beliau dihari yang sama.